Info Sekolah
Sabtu, 19 Apr 2025
  • Sekolah Unggul dalam Prestasi dan Layanan
2 Oktober 2024

SISWA SMA METHODIST BELAJAR DI TVRI ACEH

Rabu, 2 Oktober 2024 Kategori : Uncategorized

Banda Aceh – Pembelajaran kontekstual adalah pendekatan pendidikan yang menekankan pada keterkaitan antara materi pelajaran dan kehidupan nyata siswa. Tujuan utama dari pembelajaran kontekstual adalah membantu siswa memahami konsep dan keterampilan dengan lebih baik dengan mengaitkannya langsung pada situasi dan pengalaman sehari-hari. Dalam metode ini, siswa diajak untuk menemukan hubungan antara apa yang mereka pelajari di sekolah dengan bagaimana mereka dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan nyata. Oleh karena itu, siswa SMA Methodist melakukan kunjungan ke TVRI Aceh untuk melakukan pembelajaran yang berkaitan dengan materi pelajaran mereka di sekolah, yaitu materi Berita pada pelajaran Bahasa Indonesia.

Vanysca selaku salah satu siswa mengaku merasa antusias dengan kegiatan ini karena ia mendapat pengalaman baru tentang berita dan acara lain di televisi. Begitu juga dengan penjelasan yang disampaikan oleh pegawa-pegawai TVRI yang menyambut kedatangan SMA Methodist dengan ramah dan sangat detail dalam memberikan penjelasan. Kepala sekolah, Mardin laoli, M.Pd., sangat mendukung kegiatan ini karena dapat mengasah kemampuan siswa dalam mendapatkan informasi mengenai materi sekaligus dapat berkomunikasi dengan orang lain.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar

 

Info Sekolah

SMAS Methodist Banda Aceh

NSPN : 10105395
JL.POCUT BAREN NO.3, KOTA BANDA ACEH, ACEH
TELEPON 085260109442
EMAIL official_smasmethodist@gmail.com
WHATSAPP +62-85260109442