Banda Aceh – Program pengimbasan merupakan program kementerian pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi untuk sekolah penggerak. Sebagai sekolah penggerak angkatan 1, SMA Methodist melakukan pengimbasan di SMAN 14 Banda Aceh selama tiga hari. Mulai tanggal 26 sampai dengan 28 Agustus 2024. Pengimbasan dilakukan sebagai upaya untuk mempercepat dan meratakan transformasi pendidikan di semua sekolah. Tujuan utama dilakukannya pengimbasan ini adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan dalam rapor pendidikan sekolah imbas.
Adapun susunan panitia tim pengimbasan SMA Methodist Banda Aceh sebagai berikut
1. Penanggung jawab : Mardin Laoli, M.Pd. Gr.
2. Ketua panitia : Zakiyul Vuady, S.Pd.
3. Sekretaris : Nova Sela Meilestari, S.Pd.
4. Bendahara : Meri Rouli Siahaan, M.Pd.
5. Anggota : Rahmat Hidayat, S.Pd. Gr., Drs. Muhammad Toha, Nasrul Hanafiah
Tinggalkan Komentar